PERANCANGAN SISTEM INFORMASI AKADEMIK BERBASIS WEB MENGGUNAKAN FRAMEWORK MVC PADA SEKOLAH TINGGI TEKNOLOGI TERPADU NURUL FIKRI

DOI:

https://doi.org/10.54914/jit.v2i1.50

Abstrak

Sistem Informasi Akademik Sekolah Tinggi Terpadu Nurul Fikri (SIAK STT-NF) adalah sistem informasi pengelolaan data akademik yang mencakup modul penerimaan mahasiswa baru, administrasi keuangan, rencana studi, absensi, penilaian, laporan studi dan pengelolaan master data. Sebelumnya STT-NF telah memiliki sistem informasi akademik berbasis web, namun aplikasi yang digunakan saat ini belum dapat sepenuhnya memenuhi kebutuhan STT-NF, beberapa modul belum dapat berjalan dengan baik dan berfungsi dengan optimal, terdapat pula kerentanan keamanan aplikasi sehingga aplikasi riskan untuk diakses melalui jaringan internet. Karenanya pengembangan Sistem Informasi Akademik yang dapat memenuhi kebutuhan STT-NF diperlukan. Penelitian ini membahas perancangan sistem SIAK STT-NF menggunakan metode unified process, dengan implementasi perancangan sistem berupa prototype aplikasi web menggunakan web framework dengan desain arsitektur Model View Controller (MVC). Penelitian ini diharapkan menghasilkan aplikasi sistem informasi akademik yang dapat memenuhi kebutuhan STT-NF.

Unduhan

Data unduhan belum tersedia.

Diterbitkan

29-07-2016

Cara Mengutip

PERANCANGAN SISTEM INFORMASI AKADEMIK BERBASIS WEB MENGGUNAKAN FRAMEWORK MVC PADA SEKOLAH TINGGI TEKNOLOGI TERPADU NURUL FIKRI. (2016). Jurnal Informatika Terpadu, 2(2). https://doi.org/10.54914/jit.v2i1.50

Terbitan

Bagian

Jurnal Informatika Terpadu