Penerapan ISO 9001:2015 untuk Peningkatan Layanan Website BMKG.GO.ID dalam Mendukung Penyebaran Informasi Bencana Gempa Bumi

Penulis

  • Andriana Dwi Hastanto Sekolah Tinggi Teknologi Terpadu Nurul Fikri
  • April Rustianto Sekolah Tinggi Teknologi Terpadu Nurul Fikri

DOI:

https://doi.org/10.54914/jit.v10i1.793

Kata Kunci:

BMKG, ISO 9001:2015, Reliabilitas, Skala Likert, Validitas

Abstrak

ISO 9001:2015 merupakan sebuah standar atau pedoman bertaraf internasional di bidang Sistem Manajemen Mutu (SMM). Penerapan SMM tidak terbatas pada industri tertentu dan dapat disesuaikan dengan sifat, jenis dan ukuran organisasi. Penelitian ini merupakan sebuah kajian akademis dari implementasi ISO 9001:2015 terhadap pelayanan yang diberikan oleh situs www.bmkg.go.id. Khususnya dalam upaya mendukung diseminasi informasi gempa bumi. Variabel penelitian ini adalah persepsi kepuasan pengguna yang dikumpulkan melalui survei oleh PUSJARKOM BMKG pada tanggal 15 Maret 2022. Terdiri dari empat pertanyaan atau instrumen penelitian, jawaban untuk setiap pertanyaan adalah dalam bentuk narasi persepsi yang kemudian dilakukan pemberian nilai atau bobot berdasarkan Skala Likert. PUSJARKOM BMKG menggunakan teknik modifikasi Skala Likert dengan menghilangkan alternatif netral, agar jawaban responden jelas. Dengan jumlah responden sebanyak 753 orang, berhasil didapat untuk nilai kepuasan layanan sebesar 94,5%, nilai kesesuaian layanan sebesar 98,4%, nilai kecepatan layanan sebesar 95,4%, dan nilai kepercayaan layanan sebesar 77,2%. Hasil dari kuesioner ini, diuji validitas dan reliabilitasnya secara statistik dengan bantuan perangkat lunak Python. Hasil validitas untuk setiap instrumen tersebut adalah sah, dan hasil reliabilitas untuk variabel penelitian dinyatakan andal berdasarkan nilai Cronbach’s Alpha 0,652.

Unduhan

Data unduhan belum tersedia.

Referensi

M. Ramadan and A. B. Broto, “Pengaruh Penerapan Sistem Manajemen Mutu ISO 9001:2015 Pada Kinerja Karyawan Konstruksi,†Pros. Semin. Nas. Tek. Sipil, vol. 1, no. 1, pp. 372–379, 2019.

W. Murray, “Guest Column Risk and Iso 9001 : 2015,†no. February, p. 9001, 2016.

G. La Verde, V. Roca, and M. Pugliese, “Quality assurance in planning a radon measurement survey using PDCA cycle approach: What improvements?,†Int. J. Metrol. Qual. Eng., vol. 10, 2019, doi: 10.1051/ijmqe/2019004.

Suharjanti, “ANALISIS VALIDITAS DAN RELIABILITAS DENGAN SKALA LIKERT TERHADAP PENGEMBANGAN SI/TI DALAM PENENTUAN PENGAMBILAN KEPUTUSAN PENERAPAN STRATEGIC PLANNING PADA INDUSTRI GARMEN,†Snast, no. November, p. 6, 2014.

E. Suwandi, F. H. Imansyah, and H. Dasril, “Analisis Tingkat Kepuasan Menggunakan Skala Likert pada Layanan Speedy yang Bermigrasi ke Indihome,†J. Tek. Elektro, p. 11, 2018.

Nasrul and D. Indra Sensuse, “Sistem Rekomendasi Untuk Menentukan Level Kompetensi Pengajar Dengan Metode Multiple Attribute Decision Making :,†J. Teknol. Terpadu, vol. 5, no. 2, pp. 77–88, 2019.

M. Asqia, M. Afif, T. Wahyudi, A. R. Adriansyah, and K. Panji, “Development of a Web-Based Correspondence Information System to Enhance Administrative Services in Higher Education,†Indones. J. Comput. Sci., vol. 12, no. 2, pp. 284–301, 2023, [Online]. Available: http://ijcs.stmikindonesia.ac.id/ijcs/index.php/ijcs/article/view/3135.

M. Adri and M. Adri, “Uji Validitas dan Reliabilitas Paket Multimedia Interaktif Uji Validitas dan Reliabilitas Paket Multimedia Interaktif 1,†Academia, p. 16, 2008.

J. F. Hair, W. C. Black, B. J. Babin, R. E. Anderson, and R. L. Tatham, “Multivariate data analysis 6th Edition.†Pearson Prentice Hall. New Jersey. humans: Critique and reformulation …, 2006.

A. B. Eisingerich and G. Rubera, “Drivers of brand commitment: A cross-national investigation,†J. Int. Mark., vol. 18, no. 2, pp. 64–79, 2010, doi: 10.1509/jimk.18.2.64.

M. Hilsdorf, “Application in Python,†pp. 1–7, 2020.

Unduhan

Diterbitkan

2024-03-27

Cara Mengutip

Dwi Hastanto, A., & Rustianto, A. (2024). Penerapan ISO 9001:2015 untuk Peningkatan Layanan Website BMKG.GO.ID dalam Mendukung Penyebaran Informasi Bencana Gempa Bumi. Jurnal Informatika Terpadu, 10(1), 83–86. https://doi.org/10.54914/jit.v10i1.793

Terbitan

Bagian

Artikel